Dalam HUT RI Ke 79 Di Klinik Dr. Dona, Kemerdekaan Hewan Juga perlu Diperhatikan

  • Bagikan
0-0x0-0-0#

Kota Malang, Jatimhits.com – Hari ini dalam suasana HUT RI Ke-79, dengan mengangkat tema Merdeka Untuk Bangsa Sejahtera Untuk Hewan, Klinik Hewan Ontosenovet merayakan HUT RI Ke – 79 dengan menggelar lomba kucing peliharaan.

Perayaan yang dilaksanakan secara sederhana tersebut digelar di dalam ruang klinik yang beralmat di Jalan Cikaso Nomor 4 Kelurahan Purwantoro Kecamatan Blimbing Kota Malang, Sabtu ( 17 Agustus 2024 ) siang.

Berbeda dengan perayaan Hari Kemerdekaan RI lainnya, pada acara yang digelar klinik hewan ini lebih pada bagaimana memberikan kemerdekaan dan kesejahteraan kepada hewan piaraan.

0-0x0-0-0#

Menurut drh. Fandi Karman Bhakti Noviyansyah yang juga pemilik klinik hewan Ontosenovet menyampaikan, ” selama ini yang disebut merdeka itu lebih banyak kepada individu manusianya, namun di zaman merdeka ini masih banyak kita lihat hewan – hewan terlantar dan sebagainya entah itu kucing, anjing dan hewan lainnya “.

” Di sini saya menekankan kepada teman – teman agar lebih mempunyai kepedulian, tidak hanya merdeka secara negara merdeka, manusianya merdeka tetapi hewan pun harus mempunyai kemerdekaan tanpa kekerasan, bisa mendapatkan makanan secukupnya dan sesuai “, tegas Fandi.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *