Tingkatkan Akses Kesehatan Di Era Digital, Anggota DPR RI Komisi IX Gelar Sosialisasi Telemedisin

  • Bagikan

Kota Batu | Jatimhits.com  – KrisDayanti Anggota DPR RI Komisi IX Gelar Sosialisasi Pemanfaatan Telemedisin pada masyarakat Kota Batu, Hal ini dilaksanakan di Aula Yayasan Al Ikhlas Kota Batu, Jl. Sultan Agung, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Pada Senin (22/7/24) Siang.

Turut hadir dalam acara ini Dr. Siwi Dyah Ratuasari selaku Direktur RSIA Haji Kota Batu, Dr, Yuni Astuti selaku Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Batu, Bambang Wijatmiko selaku Perwakilan Kepala Dinas Provinsi Jawa Timur, Ir. Zulfi selaku Perwakilan Pusat Data Teknologi Informasi Kemenkes RI.

Dalam Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan pemanfaatan teknologi telemedisin dalam pelayanan kesehatan.

KrisDayanti mengatakan bahwa pihaknya memasifkan terkait telemedisin karena menurutnya lebih efisien dan efektif dalam hal pengobatan.

“ Komunikasi,Informasi,Edukasi (KIE) ini, kami lagi memasifkan tentang telemedisin, lebih efektif ya, karena orang bisa lebih menyampaikan penyakit yang mereka alami secara online”.

Lanjut KrisDayanti., “ Jadi memang pengobatan jarak jauh ini sedang di galakan oleh Kementrian Kesehatan ”. ungkapnya.

Untuk itu, memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi, telemedisin memungkinkan unutk mendapatkan konsultasi medis dari dokter tanpa harus datang langsung ke fasilitas kesehatan.

Selain itu, KrisDayanti menyebutkan bahwa Aplikasi gratis dari Kementrian Kesehatan untuk layanan Telemedisin.

“ Ya, jadi Aplikasi yang gratis dari Kementrian Kesehatan ialah Satu Sehat dan bisa di unduh”.  ujarnya.

Terlebih KrisDayanti menambahkan bahwa tetap menekankan tentang skrining kesehatan karena hal itu sangat penting.

Oleh karena itu, melalui sosialisasi ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mengenal dan memanfaatkan layanan telemedisin secara maksimal. Pungkasnya.

  • Bagikan
Exit mobile version